Spesifikasi LG K7 - Beredar di Dunia Maya, Sasar Kelas Entry Level
Setelah kehadiran dari LG V10 yang belum lama dipasarkan, LG kini
kabarnya baka kembali merilis jajaran smartphone terbaru dari mereka.
Namun tidak seperti LG V10 yang menyasar kelas atas, kabarnya smartphone
ini akan menyasar kelas entry level.
| LG K7 |
Dikutip dari Tech Times, Senin (7/12/2015), kabarnya smartphone yang
diberi nama dengan seri K7 ini akan mengusung spesifikasi yang memang
benar-benar ditujukan untuk pasar entry level. Disebut entry level
karena LG K7 mengusung SoC lawas dari Qualcomm, Snapdragon 210 yang
masih quad core, dengan kecepatan 1,1GHz. Tidak seperti kebanyakan
smartphone sekarang, yang saat ini rata-rata sudah menggunakan SoC
berinti delapan.
Selain itu ada juga layar seluas 5 inci dengan resolusi yang tertanam
sebesar 480×854 alias FWVGA. Rumornya sendiri, kamera utama dan kamera
depan pada LG K7 ini akan menggunakan besaran sensor yang sama, yaitu 5
megapiksel.
Karena menyasar segmen entry level, informasi yang beredar di dunia
maya mengatakan bahwa RAM yang terdapat pada smartphone ini hanyalah
1,5GB saja, ditambah dengan kapasitas memori internal sebesar 8GB. Tentu
kapasitas penyimapanan ini dapat ditambah dengan menggunakan micro SD.
Soal konektivitas, smartphone dengan kode penamaan “M1″ ini dibekali
dengan beberapa fitur komunikasi seperti, WiFi, Bluetooth, GPS, dan
micro USB. Tidak ketinggalan juga bahwa smartphone terbaru dari LG ini
juga sudah mendukung penggunaan jaringan 4G LTE. Sistem operasi yang
digunakan, kabarnya LG masih menanamkan Android 5.1 Lollipop pada LG K7.
Bagi yang penasaran soal harga, masih belum jelas dari informasi yang
beredar saat ini. Namun banyak yang mengatakan, karena spesifikasi dari
LG K7 sendiri tidak segahar smartphone lain saat ini, bisa dipastikan
LG K7 akan dibanderol tidak lebih dari 2 juta Rupiah, dan akan tersedia
di kuartal pertama tahun 2016
Spesifikasi LG K7 - Beredar di Dunia Maya, Sasar Kelas Entry Level
Reviewed by Unknown
on
5:42 PM
Rating:
No comments: